Ciblek Gunung
Prinia atrogularis dysancrita ( Ciblek-gunung Sumatra) Photographer: © Desi Ayu Triana Matur, West Sumatra Region, Sumatra 4 Februari 2013 Ciblek-gunung ( Prinia atrogularis ), berukuran tubuh hampir sedang, tapi masih dikategorikan sebagai burung kecil. Burung Ciblek-gunung ( Prinia atrogularis ) dari family Cisticolidae, ordo Passeriformes, sebelumnya dikenal sebagai Hill Prinia (Prinia Bukit), tapi terakhir diberinama baru dengan nama Black-throated Prinia (Prinia Tenggorokan-hitam), sedangkan di Indonesia lebih populer dengan nama Ciblek-gunung atau Ciblek- sumatra. Ciblek-gunung, selain hidup di Sumatra, juga tersebar di Asia Tenggara, Malaysia, Burma, China Selatan, Nepal hingga ke Himalaya, dengan habitat daerah padang rumput dan vegetasi hutan perbukitan dan pegunungan, menyenangi daerah semak-semak pada ketinggian 600 - 2500 m dpl. Di habitatnya burung Ciblek-gunung hidup berkelompok, walaupun sesekali terjadi keributan di antara mereka, hidup Ciblek-gunun...